Bagi seorang sepasang suami istri memiliki keturunan merupakan hal
yang paling di inginkan. Memiliki keturunan itu semua memang atas kehendak Allah
akan tetapi untuk mencapai itu manusia diwajibkan untuk berusaha dan berdoa,
begitu pula dengan saya dan suami kami hanya bisa berkeinginan, berdoa dan
berusaha semua hasil Allah yang memutuskan.
Kami berusaha dengan melakukan program kehamilan melalui dokter
sebab kami sudah menikah kurang lebih 3 tahun namun belum memiliki keturunan,
memang sih kami lebih banyak LDR namun keinginan kami sangat kuat sehingga kami
memutuskan untuk program dokter selain itu tahun pertama pernikahan kami
menyelesaikan program saya fokus kuliah pasti tahu maksud saya (suami menjaga
kesucian saya).
Program Hamil dr. Caroline Tirajasa Sp.OG (K) 1
Bagi seorang sepasang suami istri memiliki keturunan merupakan hal
yang paling di inginkan. Memiliki keturunan semua memang atas kehendak Allah
akan tetapi untuk mencapai itu manusia diwajibkan untuk berusaha dan berdoa,
begitu pula dengan saya dan suami kami hanya bisa berkeinginan, berdoa dan
berusaha semua hasil Allah yang memutuskan.
Kami berusaha dengan melakukan program kehamilan melalui dokter
sebab kami sudah menikah kurang lebih 3 tahun namun belum memiliki keturunan, memang
sih kami lebih banyak LDR namun keinginan kami sangat kuat sehingga kami
memutuskan untuk program dokter selain itu tahun pertama pernikahan kami
menyelesaikan program saya fokus kuliah pasti tahu maksud saya.
Kali ini saya akan membahas mengenai program hamil dengan dokter
berbeda, oya sebelumnya kami sudah program dokter di tahun 2016 dengan dokter
Natsir Nugroho SpOG yang merupakan rekan suami dan sesama satu organisasi namun
belum berhasil, dokter Natsir Nugroho sangat bagus dan nyaman dengannya namun
ada alasan mengapa kami pindah dokter.
Mungkin pada bertanya mengapa pindah atau kami putuskan untuk
program dengan lain dokter yaitu dokter dr. Caroline Tirajasa Sp.OG (K).
Awalnya saya dan suami pada bulan oktober 2016 ingin medical cek up untuk mendalami
program hamil dengan dokter Natsir Nugroho SpOG akan tetapi saat kami ke rumah
sakit waktu itu hari senin beliau ndak masuk RS dikarenakan sesuatu hal walau
sebenarnya sudah ngobrol via WA kalau kami mau MCU program hamil dan
menyampaikan senin bertemu tapi ya ndak apa-apa ndak bertemu. Karena kami sudah
tiba di RS dengan jarak yang sangat jauh dan macet sehingga kami memilih dokter
Khalsa Nugroho,SpOG yang saat itu kami berpikir ini kakaknya pak Natsir
(sebutan kami ke beliau). Saat kami medical cek up ke dokter Khalsa beliau
menerangkan kepada kami sebelum USG cara melihat hasil USG, setelah USG beliau
menjelaskan secara detail soal medis, dan memberikan rekomendasi soal dokter
yang cocok dengan kami sebab dokter SpOG memang untuk kandungan tetapi untuk
bagian reproduksi harus ke dokter yang lebih fokus pada sub nya bertitel SpOG
(K).
dokter Khalsa memberi 3 rekomendasi dokter :
Pertama, RSCM Kencana yaitu :
dr. R. Muharam, Sp.OG(K)
dr. Andon Hestiantoro, Sp.OG(K)
Kedua, OMNI Hospital Pulomas yaitu dokter dr. Caroline Tirajasa
Sp.OG (K).
Setelah mendapatkan rekomendasi ini maka kami cari info seputar 3
dokter ini dan memilih dokter wanita juga sering baca dan informasi beliau
dokternya enak walau cukup mahal.
Sebelum membahas lebih dalam mengenai program hamil maka saya akan
kasih informasi sedikit mengenai OMNI Hospital Pulomas, bukan bermaksud promosi
ya namun hanya memberi informasi barang kali ada yang sama seperti saya pertama
kali jadi pasien sini.
1. OMNI Hospital berada di Jalan Pulomas Barat VI No.20 Jakarta
13210. Telp ; +62 816 4838 028
2. Untuk pendaftaran di OMNI Hospital ada 2 kali untuk pasien baru
yang pertama pendaftaran di lantai 1 (dasar) untuk mendaftarkan sebagai pasien
baru untuk mendapatkan no pasien, kartu pasien dan no antri registrasi ke
dokter yang di tujuh. Jika sudah selesai dan memiliki kartu pasien maka
selanjutnya bisa menggunakan sms +62 813 8418 2239 atau telpon 021 2977 9999
ndak perlu daftar secara manual.
3. Pembayaran dokter SpOG (K) lebih mahal dari dokter SpOG.
Kami lakukan USG Transvaginal, saya diminta mempersiapkan diri
duduk di kursi kursus mengkangkang dan dimasukan alat USG ke rahim melihat
keadaan semua baik-baik saja hanya saja ada sesuatu yang harus di cek melalui
Lab karena ada terlihat seperti cairan atau benjolan namun ndak berbahaya.
Setelah itu selesai semua itu kami sedikit senang dan khawatir ,
hasilnya dari kedatangan pertama ini :
- Diminta untuk ke lab Paramita Matraman
saya : HSG, Cek Darah (profil hormon seperti LH,FSH,Prolaktin,anti
mulerin hormon, CA-125 yaitu kanker)
suami : Sperma
- diberi resep obat dengan berbeda waktu serta cara konsumsinya.
1. Suplemen untuk di order ke mas Satria distributor obat yang
tertulis di resep dokter.
2. Obat menjelang HSG
3. Obat saat 1 jam sebelum HSG
- Biaya konsultasi, usg dan adm
Rp. 625.299,98
Rp. 625.299,98
- Biaya obat
a. Resep ke 1
Tonicard 15.530 / capsul
eturol 5.197 / capsul
fetavita 7.712 / capsul
Total buat 3 bulan suami istri, masing masing 180 capsul jadi
Rp. 5,113,000 ini bisa di tebus sekaligus atau mencicil setiap bulan.
Obat Tonicard, Eturol, Fetavita |
bebannya ya, kecuali biaya nya. Hehehe
Oya ini jangan dibingungkan atau ditakutkan, ini hanya suplemen saja.
Harga dan Kwitansi Obat 2-3 |
b. Resep ke 2
Renator 500mg 10 buah diminum saat sehari sebelum HSG - 4 hari
berikutnya (hari ke 5 hingga ke 9) Rp.14.777x10 = Rp. 147.770
b. Resep ke 3
Pronalges supp I digunakan saat 1 jam mau HSG Rp. 17.300,-
Seperti diatas obat dan biaya semuanya sudah saya jelaskan, inilah perjuangan pertama kami untuk memiliki keturunan buah hati melalui program hamil dr. Caroline Tirajasa Sp.OG (K). Semoga perjuangan kami diberikan hasil dan keberkahan.
Semoga info ini bermanfaat untuk kita semuanya.
Untuk info selanjutnya bisa baca tulisan berikutnya atau bisa kontak saya melalui komentar atau hubungi email saya : suriyantinasution52@gmail.com.
Untuk program tahap ke 2 klik Cek HSG, Darah dan Sperma di Lab Paramita Matraman
Untuk program tahap ke 3 klik Program Kehamilan Melalui Dokter Caroline Tirtarajasa, Sp.OG (K) 2
Untuk program tahap ke 4 klik
Assalamualaikum mbak salam kenal, saya Ratna. Saya juga lagi cek ke dokter caroline sekalian promil, barusan banget tadi habis dari OMNI. Cerita sedikit ya..hehe. aku dapet antrian no 22 jam 11 siang baru masuk. Trs tadi ngobrol bentar sama dokter, di USG Trans V, trs dikasih resep 3 obat yang sama banget kaya yang dikasih ke mbak suryanti juga. Trs aku sama disuruh cek lab HSG,hormon dll sama suami sperma.
ReplyDeleteTapi aku agak takut juga sih mbak buat xek HSG soalnya ntar katanya bisa nyebabin kista, bener gak mba? Trs skrg programnya mbak suryanti gimana kelanjutannya?Semangatt mbaa!!😊
Waalaikumussalam. Maaf ya mbak saya baru balas berhubung kondisi mengurangi radiasi dari hp. Setahu saya HSG tidak menyebabkan Kista. Malah dengan HSG kita tahu jelas ada masalah apa di bagian dalam rahim kita dan jika ada kista atau gejalanya bisa ketahuan. HSG pada dasarnya untuk pengecekan secara detail dan rasanya mulas karena ada cairan yang di masukan untuk pemotretan.
DeleteAlhamdulillah sekarang saya sudah hamil, saya ndak tahu apakah ini hasil dari program hamil itu atau buah dari kesabaran kami yang Allah berikan. Terakhir program bulan januari 2017 dan diminta Insem karena biaya mencapai minimal 10jt (total) jadi kami mencoba menabung karena tabungan menipis dan stop cek up sejak januari. namun Allah berkehendak lain disaat kami sudah ikhlas dan bersabar ndak program dibulan Mei saya hamil. Mungkin selain Allah berikan diluar program tapi bisa saja ini berkat program yang pernah di lakukan. Semua hanya Allah yang mengatur.
Mba, selama ga program lagi kemaren itu, masih minum vitamin dari dr. Caroline ga yang tonicard, eturol dan fetavita
DeleteAlhamdulillah... Selamat yaa mbak.. semoga sehat terus, dimudahkan Allah hingga persalinan aamiin.. saya akhirnya memutuskan untuk pindah dokter lagi mbak.. karena beberapa faktor. Dengan dokter yang sekarang saya diminta untuk HSG. Doakan saya ya mbak.. semoga hasilnya baik dan bisa segera menyusul mbak 😊 aamiin..
ReplyDeleteOiya mbak kalau boleh tau kenapa mba disuruh insem?
Tonicard sama eturol itu apa diminum suami istri mba? Apa eturol khusus istri tonicard khusus suami?
ReplyDeleteSy 3bln k carolin, skr charge nya tmbh mahal, konsul 600, admin rwt jl 40, jasa tim perawat(dl g ada, ini buat siapa??) 60,jd skali dtg kl g da usg transvaginal, 700rb, kl ada nmbh 245, dan disposible nya, jd hmpr 950rb, mahal bgt.
ReplyDeleteMnrt sy dr nya krg komunikatif, nanya apa2, jwbnya singkat2, dan ya,,sy krg nyaman aja, akhrnya skr sy memutuskan cr dr lain yg lbh komunikatif aja,.
Smg berhasil smua yg promil,